Operasi Militer Rusia ke Ukraina akibat Peluncuran Program Kemitraan Timur UE

- 1 April 2022, 17:39 WIB
 Ilustrasi invasi Rusia ke Ukraina.
Ilustrasi invasi Rusia ke Ukraina. /Reuters/Dado Ruvic/

BERLIN, KALBAR TERKINI - Penyebab utama operasi militer Rusia ke Ukraina tak lain karena Barat terus bergerak untuk menarik Ukraina ke orbitnya lewat peluncuran Kemitraan Timur Uni Eropa (UE) dan dorongan AS untuk tawaran keanggotaan NATO.

Juga akibat kegagalan UE untuk menyelaraskan kebijakan hukum, keamanan, dan keuangannya ke Ukraina sejak 2008 dan seterusnya, sehingga menciptakan konteks bahwa perang menjadi mungkin.

Hal ini berdasarkan analisis Max Krahe, pakar teori politik dan ekonom politik berorientasi sejarah, serta juga salah satu pendiri Dezernat Zukunft, lembaga pemikir keuangan makro Jerman, dan direktur risetnya.

Baca Juga: Invasi Rusia Semakin Panas, Wali Penembak Jitu Paling Mematikan di Dunia Bantu Ukraina

Dalam tulisannya sebagaimana dilansir Kalbar-Terkini.com dari Project Syndicate, Senin, 28 Maret 2022. Krahe menilai bahwa tanpa strategi keseluruhan, pendekatan UE yang tidak koheren dan ambivalen, adalah resep untuk bencana.

Bertentangan dengan apa yang diklaim oleh Presiden Rusia Vladimir Putin, dan apa yang diyakini oleh ilmuwan politik seperti John Mearsheimer, perluasan NATO setidaknya tidak menyebabkan invasi Rusia ke Ukraina.

Putin juga tidak turun secara tiba-tiba ke dalam irasionalitas tersebut (ketika menggelar operasi militer ke Ukraina pada 22 Februari 2022), yang dimulai dengan pidatonya di Konferensi Keamanan Munich pada 2007.

Baca Juga: Pangeran William Dianggap Rasis dan Dihujat Usai Beri Komentar Tentang Invasi Rusia ke Ukraina

Putin telah lama mengirim sinyal tentang niatnya yang tidak dapat dikenali Operasi militernya ke Ukraina tak lain sebagai dmapak dari perpecahan dan ambivalensi Eropa, yang meninggalkan kekosongan di mana seharusnya ada strategi.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: Project Syndicate


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x