Setelah 55 Tahun, Tupperwear Terancam Bangkrut

- 1 Maret 2021, 23:36 WIB
TUPPERWEAR - Masa keemasan Tupperwear diprediksi segera berakhir. Dampak Covid-19 mengakibatkan penjualan produk peralatan makan dan minum berbahan plastik sekali pakai ini anjlok di semua belahan bumi./PIXABAY/
TUPPERWEAR - Masa keemasan Tupperwear diprediksi segera berakhir. Dampak Covid-19 mengakibatkan penjualan produk peralatan makan dan minum berbahan plastik sekali pakai ini anjlok di semua belahan bumi./PIXABAY/ /KALBARTERKINI/OKTAVIANUS CORNELIS

KALBAR TERKINI - Masa keemasan Tupperware diprediksi segera berakhir. Dampak Covid-19 mengakibatkan penjualan produk peralatan makan berbahan plastik sekali pakai ini, anjlok di semua belahan bumi.

Dirancang  oleh American Earl Tupper di Belanda, Tupperware mulai dikenal pada dekade 1950-an lewat pemasaran langsung  kepada kaum wanita kemudian resmi diluncurkan secara besar-besaran pada dekade 1960-an.

Bagi Adrienne Oomen, event organizer  yang tiga tahun menangani  berbagai acara, promo dan penjualan langsung Tupperware  di Belanda, gelagat bangkrutnya bisnis produk tersebut tidaklah mengejutkan.

Baca Juga: Di Belanda, Kasus 'Nyopet' Anjlok, Pelaku Takut Berkeliaran karena Korona

Dilansir Kalbar-Terkini.com  dari koran Belanda Dutch News, Senin, 1 Maret 2021, Oomen mengakui bahwa berbagai krisis perekonomian sebagai dampak dari virus korona, bisa diibarat kan  paku terakhir yang ditancapkan di peti mati. Artinya, hidup telah selesai, dan peti terkunci untuk segera dikubur selamanya.

Diakuinya, menjelang pandemi pun, Tupperware mulai terindikasi tak akan bertahan lama. Produk yang sudah berusia 55 tahun itu dianggapnya  sudah lari dari komitmen awal pembuatannya, sebagai produk perlengkapan makan dengan harga yang terjangkau.

Harganya dianggap tidak sesuai dengan produk serupa yang menyusul bermuculan. Begitu pula dengan kiat penjualannya yang 'dari pintu ke pintu'  dengan penjual dan pembeli utama dari kalangan wanita.

Baca Juga: Miras Banyak Mudharatnya, Kyai Said Agil Samakan dengan Industri Opium di Afganistan

Sistem penjualan langsung di masa pandemi bakal dihindari oleh siapa saja karena orang-orang takut tertular virus tersebut jika bersentuhan. Belum lagi dengan kualitas Tupperwear yang hanya sekali pakai.

Halaman:

Editor: Oktavianus Cornelis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x