Simple Plan Kembali Manggung di Jakarta, Maret 2023. Kapan Jadwal Konser dan Berapa Harga Tiketnya?

- 27 November 2022, 22:45 WIB
Simple Plan kembali konser di Jakarta Maret 2023 mendatang
Simple Plan kembali konser di Jakarta Maret 2023 mendatang /

KALBAR TERKINI - Grup musik Simple Plan kembali menggelar konser di Indonesia sebagai satu di antara musisi yang tampil dalam Everblast Festival yang akan berlangsung di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta, pada 4-5 Maret 2023.

Berdasarkan informasi di situs resmi Everblast Festival, tiket Presale 1 festival musik tersebut akan mulai dijual pada Rabu 30 November 2022 pukul 14.00 WIB.

Pembelian tiket dapat dilakukan dengan mengakses situseverblastfest.com.

Ada dua kategori tiket yang ditawarkan promotor, kategori Festival seharga Rp950 ribu dan Super Festival seharga Rp1,45 juta.

Seluruh kategori berlaku untuk akses selama dua hari konser.

Sebelumnya, Simple Plan pernah tampil beberapa kali di Indonesia.

Band asal Kanada tersebut menggelar konser rangkaian tur Still Not Getting Any di Jakarta pada 2005.

Simple Plan kembali bertolak ke Indonesia pada 2008 saat berbagi panggung bersama New Found Glory, One Republic, dan Lostprophets.

Kemudian pada 2012, mereka kembali untuk tampil dalam konser di Jakarta dan Surabaya.

Baca Juga: SINOPSIS Pengantin yang Ditinggalkan Karya Ekslusif Desy Arisusanty, Ketika Sang Ayah Tak Tinggal Diam

Penampilan terakhir mereka di Indonesia bersamaan dengan rangkaian tur konser Taking One For the Team Tour pada 2016.

Saat itu, Simple Plan memanjakan telinga penggemarnya yang berkumpul di Ecovention Eco Park, Ancol, Jakarta.

"Indonesia! Kami sangat senang menjadi bagian dari @everblastfest! Kami tidak sabar untuk berjumpa kembali dan tampil untuk kalian! Sampai jumpa Maret 2023!" tulis akun resmi Simple Plan.

musisi lokal dan internasional yang akan tampil dalam Everblast Festival.

Selain Simple Plan, Hoobastank dan The Red Jumpsuit Apparatus dipastikan akan ikut serta dalam festival musik tersebut.

Sementara itu, sederet musisi Indonesia yang populer di era 2000-an telah diumumkan sebagai penampil Everblast Festival.

Sebut saja Letto, J-Rocks, Pee Wee Gaskins, Padi Reborn, hingga Vagetoz.

Saint Loco, The Upstairs, Tika Tiwi (T2), Fade 2 Black, Kobe, Garasi, Alexa, The Rain, dan Sind3ntosca juga ikut memeriahkan festival musik tersebut.***

Halaman:

Editor: Yulia Ramadhiyanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x