NCT DREAM Bagikan Medley Lagu di Album Glitch Mode dan Teaser Poster Aksi Seru di Love Station

25 Maret 2022, 20:08 WIB
NCT DREAM bagikan medley lagu di album Glitch Mode dan teaser poster aksi seru di love station. Ini merupakan album kedua boy group itu. /NCT DREAM/

KALBAR TERKINI – Boy group NCT DREAM tak lama lagi akan comeback dengan meluncurkan album keduanya bertajuk Glitch Mode.

Seperti diketahui, album tersebut akan dirilis pada 28 Maret 2022.

NCT DREAM pun membagikan teaser berupa gambar dan video, yang bisa dinikmati oleh NCTzen sebelum album Glitch Mode dirilis.

Baca Juga: Dibintangi Jaehyun NCT, Drama Dear. M Tayang Perdana di Jepang, Bukan di Korea Selatan

Teaser terbaru yang menampilkan visual setiap personil NCT DREAM yang beraksi di love station, diunggah di akun media sosial, Jumat, 25 Maret 2022.

“NCT DREAM meninggalkan pesan kejutan untuk album ke-2 mendatang 'Glitch Mode'!”

“Ikuti playlist resmi di Spotify dan nantikan info selanjutnya!” dikutip dari Twitter NCT DREAM.

Baca Juga: Suran Tampil Seksi dan Berkilau di Musik Video Diamonds, Gandeng Taeyong NCT

Selain itu, video baru pun diunggah di YouTube, yang berisi medley dari lagu-lagu yang terdapat di album Glitch Mode.

Adapun medley tersebut adalah Fire Alarm yang dibawakan oleh Mark, Arcade oleh Jaemin, It’s Yours oleh Chenle, Teddy Bear oleh Haechan, Replay oleh Renjun, Saturday Drip oleh Jeno, dan Better Than Gold oleh Jisung.

Selain itu adapula lagu Drive, Never Goodbye, Rewind, dan Glitch Mode.

Baca Juga: Haechan NCT Dream Punya Akun Instagram, Langsung Difollow Doyoung dan Mark

NCT Dream adalah sub-unit ketiga dari boy group asal Korea Selatan, NCT.

Group ini khusus beranggotakan remaja dengan usia belasan tahun.

Pada awalnya, sub-unit ini memiliki sistem kelulusan di mana anggota yang melampaui usia 20 akan keluar.

Baca Juga: Halloween Ala NCT: Junwoo Tampil Cantik Jadi Bella Swan, Chenle Sebagai The Nun, Hingga Renjun Si Pinokio

Tapi, pada tahun 2020, sistem ini diganti dan menjadikan NCT Dream sebagai unit tetap NCT.

Unit ini melakukan debutnya pada 25 Agustus 2016 dengan lagu "Chewing Gum".

Adapun tujuh orang personilnya adalah: Mark, Renjun, Jeno, Haechan, Jaemin, Chenle dan Jisung.

Baca Juga: Renjun NCT Buat Akun Instagram, Miliki 1,7 Juta Follower Dalam 7 Jam

Glitch Mode adalah album kedua NCT DREAM, enam tahun setelah album pertama dirilis.***

Editor: Arthurio Oktavianus Arthadiputra

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler