Keuntungan Bisnis Waralaba atau Franchise, Nomor 4 Wajib Kalian Ketahui

4 Juni 2022, 21:48 WIB
Ilustrasi bisnis franchise/ /Pixabay.com/Alterfines.

KALBAR TERKINI - Bisnis waralaba atau dikenal dengan franchising adalah salah satu jenis usaha yang cukup diminati mungkin kalian salah satunya yang berminat membuka usaha bisnis waralaba seperti ini.

Bisnis waralaba atau yang lebih dikenal dengan franchise ini sebenarnya bukan model bisnis baru.

bisnis waralaba merupakan salah satu model bisnis yang berjalan antara pemilik brand atau merek dengan pemodal.

Di mana, pemilik brand tersebut memberikan hak untuk menjalankan usahanya termasuk penggunaan merek sesuai dengan ketentuan yang telah disepakati bersama.

Baca Juga: Apa itu Metaverse , Apa Saja Bisnis Yang Akan Berpontensi Berkembang di Dunia Metavers,Simak Ulasan Berikut

Sedangkan franchise merupakan istilah bahasa asing dari waralaba.

Dengan sistem waralaba, pemilik modal tidak perlu membangun merek dan sistem kerja bisnis dari awal.

Di dalam dunia waralaba, pihak pemilik merek disebut dengan istilah Pewaralaba atau Franchisor.

Pewaralaba inilah yang merupakan pihak yang memberi hak usaha serta sebagai produsen untuk menjalankannya.

Jika kalian tertarik untuk menjalankan bisnis waralaba ini, ada beberapa keuntungan yang akan kalian dapatkan, yaitu adalah:

1. MANAJEMEN BISNIS TELAH TERBANGUN

Tidak seperti membangun bisnis sendiri, sistem waralaba telah memiliki manajemen bisnis yang siap dan matang.

Biasanya para pewaralaba pun mulai memberi kesempatan membuka waralaba karena bisnis yang dijalani sudah matang, memiliki pasar yang tidak berubah-ubah, dan juga memiliki reputasi yang baik sehingga manajemen dan strategi bisnis yang dijalankan sudah berkelanjutan.

2. MEREK ATAU BRAND SUDAH DIKENAL MASYARAKAT

Brand yang sudah dikenal oleh masyarakat biasanya sudah memiliki konsumen dan pasarnya sendiri sehingga para franchisee tidak perlu memikirkan strategi pemasaran dan analisis pesaing.

Merek yang baik pasti juga memiliki liputan media yang luas sehingga bisnis waralaba akan lebih mudah dikenal oleh masyarakat.

3. KERJASAMA YANG TELAH TERBANGUN SEJAK AWAL

Orang yang membeli waralaba akan mendapatkan keuntungan kerjasama yang telah terbangun sebelumnya oleh pemilik waralaba.

Dengan kerjasama yang baik, franchisor biasanya memberikan dukungan berupa pelatihan manajemen finansial, pemasaran, dan juga pasokan sumber daya.

4. PELUANG SUKSES YANG LEBIH CEPAT

Bisnis waralaba biasanya memiliki peluang sukses yang lebih cepat karena liputan media yang baik dan juga sudah memiliki pasar dan konsumen yang setia.


Nah itulah keuntungan jika kalian mencoba untuk berbisnis waralaba atau Franchise,semoga bermanfaat.***

 

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler